Berawal Aksi Solidaritas Yang Berujung Anarkis – Gedung DPRD Kediri Terbakar

Date:

Pembakaran gedung DPRD Kediri
Pembakaran gedung DPRD Kediri

Sinarpaginews.net, Kediri – Suasana Kota Kediri memanas pada Sabtu (30/8/2025) setelah demonstrasi di depan Gedung DPRD berujung anarkis. Aksi yang awalnya berlangsung damai mendadak ricuh hingga berakhir dengan pembakaran gedung DPRD Kediri di Jalan Sekartaji.

Kericuhan dipicu oleh kekecewaan massa terhadap kebijakan pemerintah yang dinilai merugikan masyarakat, ditambah kemarahan atas insiden seorang driver ojek online (ojol) yang meninggal setelah terlindas kendaraan dalam aksi protes di kota lain. Peristiwa tragis itu menyulut solidaritas massa di Kediri, yang menuntut agar wakil rakyat turun tangan atau bahkan lengser dari jabatannya.

Seorang saksi mata, salah satu peserta aksi solidaritas, mengatakan situasi mulai tidak terkendali sejak sore hari. “Awalnya hanya orasi, tapi tiba-tiba massa melempar batu, lalu membakar ban. Api kemudian merembet ke gedung DPRD. Semua orang panik,” ungkapnya.

Api membesar dengan cepat dan melalap sejumlah ruangan gedung dewan. Petugas keamanan yang berada di lokasi kewalahan menghadapi massa yang terus berdatangan. Bahkan, situasi sempat memanas di sekitar Polres dan markas Brimob karena massa disinyalir akan mengalihkan aksinya ke sana.

Hingga malam, belum ada laporan korban jiwa, namun sejumlah orang mengalami luka-luka akibat bentrokan. Gedung DPRD Kota Kediri mengalami kerusakan parah.

Dalam tuntutannya, massa menyuarakan dua poin utama: keadilan untuk driver ojol yang tewas serta desakan agar DPRD Kota Kediri lengser karena dianggap gagal memperjuangkan kepentingan rakyat.

(Red)

Share post:

Popular

Artikel Lainnya
Related

Perbaikan Jalan Kabupaten Sleman Tahun 2025 Habiskan Anggaran Rp 42,6 milyar

Sinarpaginews.net, Sleman - Selama tahun 2025 DPUPKP Sleman lewat...

Warga Wukirsari Pertanyakan anggaran pembangunan Limasan Program Lumbung Mataraman, Ini Penjelasan Lurah Wukirsari

Bantul, Sinarpaginews – Beberapa warga Kalurahan Wukirsari, Kecamatan Imogiri,...

Pembangunan Jogging Track Lapangan Sidomoyo Selesai masyarakat Memanfaatkan Dengan Berolahraga

Sinarpaginews.net, Sleman - Lurah Sidomoyo Hariyadi hari Kamis tanggal...

Persebaya Surabaya Green Force Lanjutkan Tren Positif

Sinarpaginews.net, Pamekasan – Persebaya Surabaya sukses melanjutkan tren positif...