Suguhkan Goyang Erotis, Management Cafe Alexis Dipanggil Polisi

Date:

www.sinarpaginews.net, Surabaya – Ketegasan Kapolsek Tandes, Kompol Hendry Ibnu dalam menindak lanjuti laporan masyarakat terkait adanya rumah hiburan umum (RHU) Bandel yang melanggar peraturan pemerintah dalam penanggulangan covid 19, serta menyuguhkan penari erotis, patut mendapatkan apresiasi.

RHU Bandel yang dimaksud ialah Cafe Alexis berlokasi di Jalan Manukan Surabaya. Tak menunggu waktu yang lama, Unit Reskrim Polsek Tandes langsung melakukan pemanggilan terhadap pengelola cafe tersebut untuk dimintai keterangan.

Bahkan perwira dengan 1 melati dipundaknya tersebut, secara gamblang meminta Satpol PP Kota Surabaya untuk menindak tegas dengan mencabut izin operasi cafe yang diduga Bandel atau kerap melakukan pelanggaran tersebut.

Dalam wawancara melalui pesan singkat Whatsapp (WA), Kompol Hendry Ibnu mengatakan, petugas dari Polsek Tandes telah memanggil dan memintai keterangan pengelola Cafe Alexis.

“Kita periksa pengelolanya sebagai efek jera,” ucapnya melalui pesan WA, Senin (06/12/2021).

Tentunya, tindakan tegas Kapolsek Tandes, Kompol Hendry Ibnu ini, dapat menjadi sebuah percontohan dan tidak ada seorangpun yang kebal hukum. Karena, setiap Warga Negara Indonesia memiliki hak dan kewajiban serta memiliki kedudukan yang sama dimata hukum.

Pemanggilan dan pemeriksaan terhadap pengelola Cafe Alexis yang tergabung dalam Rasa Sayang Grup tersebut, menandakan, Kapolsek Tandes menunjukkan Komitmennya untuk menindak tegas segala bentuk pelanggaran di wilayah hukum Polsek Tandes.(pul)

Share post:

Popular

Artikel Lainnya
Related

Kolaborasi Stakeholder Rumah BUMN Gunungkidul Ciptakan Calon Wirausahawan Muda.

Sinarpaginews.net - Yogyakarta Rumah BUMN Gunungkidul yang dikelola oleh PLN...

Kabid Bina Marga DPUPKP Sleman Segera Bongkar Paksa Tiang Provider Yang Belum Dipindahkan

Sinarpaginews.net, Sleman - Beberapa tiang provider yang menggunakan bahu...

Eksekusi engosongan Tanpa Putusan Pengadilan Memakan Korban Meninggal Karena Serangan Jantung

Sinarpaginews.net, Surabaya – Aksi pengosongan rumah di Jalan Kepatihan...

Polantas Ajak Pengendara Mengheningkan Cipta Sejenak Untuk Hormati Jasa Pahlawan

Sinarpaginews.net, Sidoarjo - Dalam rangka memperingati momen nasional sekaligus...